Fungsi Dan Arti Kode Meteran Listrik Prabayar/Pulsa Dari PLN
Aksesia.com Fungsi Dan Arti Kode Meteran Listrik Prabayar/Pulsa Dari PLN – Saat ini listrik telah menjadi kebutuhan pokok bagi semua orang, terutama di zaman modern yang serba mengandalkan teknologi dengan menggunakan listrik sebagai sumber daya utamanya.
Bahkan kebutuhan listrik di tingkat rumah tangga juga tidak kalah pentingnya. Untuk itu PLN telah menyediakan dua pilihan kepada pelanggannya untuk memilih antara meteran pascabayar dan meteran prabayar.
Meteran pascabayar yaitu pelanggan PLN yang membayar tagihan listrik di akhir setelah dilakukan perhitungan selama satu bulan.
Sedangkan meteran prabayar adalah pelanggan PLN yang membayar tagihan listrik di awal dengan metode perhitungan pulsa atau token. Sehingga pelanggan prabayar dapat memantau langsung penggunaan listriknya melalui meteran tersebut.
Baca juga:
- Daftar Kode Nomor Telepon Negara Di Dunia Lengkap Dari A-Z
- Daftar Kode Awalan Nomor Operator Seluler Di Indonesia Lengkap
- Kode Nomor SMSC All Operator Indosat Telkomsel XL Axis Tri Smartfren
Kumpulan Fungsi Dan Arti Kode Meteran Listrik Prabayar/Pulsa Dari PLN Yang Penting Untuk Diketahui
Kumpulan Fungsi Kode Meteran Listrik Conlog, Hexing, Itron, Melcoinda, Sanxing, Smart, Star
Tahukah kalian, bahwa untuk pengguna meteran prabayar, mereka dapat memasukkan kode khusus pada meteran untuk memberikan perintah tertentu.
Kode meteran ini biasanya dipakai untuk melakukan pengecekan ataupun pengaturan khusus terhadap meteran prabayar, misalnya saja seperti kode token listrik agar tidak bunyi.
Selain itu, kode ini sangat jarang sekali diketahui oleh para pelanggan dan hanya diketahui oleh petugas PLN saja. Bagi kalian yang ingin mengetahuinya, kalian bisa melihat kode listrik prabayar berikut sebagai petunjuk.
1. Fungsi Kode Meteran Listrik Conlog
Untuk cara menggunakan kode meteran listrik Conlog yaitu dengan input #kode# lalu tekan Enter
- #1# – Menampilkan informasi rata-rata penggunaan daya
- #2# – Menampilkan informasi jumlah kWh listrik yang sudah terpakai
- #6# – Menampilkan informasi jumlah kWh listrik yang sudah ditambahkan
- #11# – Untuk melihat kode token terakhir
2. Fungsi Kode Meteran Listrik Glomet
Untuk cara menggunakan kode meteran listrik Glomet yaitu dengan memasukkan (kode 2 angka) lalu tekan Enter
- 37 – Cek sisa kWh listrik
- 38 – Menampilkan informasi total kWh listrik yang sudah terpakai
- 41 – Menampilkan informasi Voltase listrik
- 47 – Menampilkan informasi biaya terpakai
- 54 – Menampilkan kode untuk pengisian pulsa/token terakhir
- 59 – Menampilkan jumlah kWh pada pengisian terakhir
- 75 – Melihat ID meter pelanggan prabayar
- 79 – Cek batas minimal dari alarm
3. Fungsi Kode Meteran Listrik Hexing
Untuk cara menggunakan kode meteran listrik Hexing yakni dengan menginput (kode 3 angka) kemudian tekan tombol Enter
- 800 – Untuk me-restart meteran
- 801 – Memeriksa sisa kWh listrik
- 804 – Melihat ID meter pelanggan prabayar
- 807 – Untuk informasi Voltase listrik
- 808 – Untuk informasi Ampere yang terpakai
- 809 – Memeriksa jumlah total dari berapa kali listrik mati
- 812 – Untuk mematikan alarm pengingat batas kWh listrik atau kode token listrik agar tidak bunyi
- 814 – Untuk informasi daya listrik yang terpakai
- 815 – Menampilkan informasi riwayat tanggal pengisian pulsa/token terakhir
- 817 – Menampilkan jumlah kWh listrik pada pengisian terakhir
- 851 – Menampilkan total kWh listrik yang sudah terpakai
- 852 – Menampilkan kode pulsa/token terakhir
4. Fungsi Kode Meteran Listrik Itron
Untuk cara menggunakan kode meteran listrik Itron ialah dengan input (kode 2 angka) setelah itu tekan Enter
- 00 – Restart meter (Jika ada gagal atau periksa)
- 03 – Menampilkan riwayat total kWh listrik yang terpakai
- 07 – Menampilkan informasi batas dari kWh listrik
- 09 – Menampilkan informasi daya listrik yang digunakan
- 41 – Menampilkan informasi Voltase listrik
- 44 – Menampilkan informasi Ampere yang terpakai
- 47 – Menampilkan informasi daya listrik yang terpakai
- 54 – Melihat kode pulsa/token terakhir
- 59 – Melihat informasi jumlah kWh listrik pada pengisian terakhir
- 69 – Mengecek jumlah dari berapa kali listrik mati
- 75 – Menampilkan ID meter pelanggan prabayar
- 79 – Untuk mengecek batas minimal dari alarm
- 456xx – Untuk mengubah batas minimal dari alarm
- 78 – Untuk mengecek delay dari alarm di dalam satuan menit
- 123xx – Untuk mengubah delay dari alarm, misalnya menggunakan kode 12310 untuk 10 menit
- 90 – Menonaktifkan lampu LED pada meteran
5. Fungsi Kode Meteran Listrik Star
- Untuk cara menggunakan kode meteran listrik Star ialah dengan memasukkan (kode 2 angka) dan tekan Enter
- 07 – Cek sisa kWh listrik
- 12 – Cek batas minimal dari alarm
- 65 – Melihat ID meter pelanggan prabayar
- 76 – Menampilkan jumlah kWh pada pengisian terakhir
Kumpulan Arti Kode Meteran Listrik Prabayar/Pulsa Dari PLN
Selain fungsi kode meteran untuk melakukan perintah tertentu, terdapat pula kode eror meteran yang muncul di layar LCD meteran yang harus diketahui oleh para pengguna PLN.
Lalu apa saja arti angka pada meteran listrik pulsa? Berikut ini adalah macam-macam arti kode meteran listrik prabayar/pulsa.
Apa Arti Angka Di Meteran Listrik Pulsa Atau Prabayar?
Angka yang terdapat pada layar LCD meteran adalah total dari sisa kWh yang masih bisa digunakan.
- Berapa kWh token 50rb daya 900 VA di tahun 2022? 34 kWh.
- Berapa kWh token 50rb daya 1300 VA di tahun 2022? 31.8 kWh.
- Berapa kWh token 100rb daya 900 VA di tahun 2022? 67.9 kWh.
- Berapa kWh token 100rb daya 1300 VA di tahun 2022? 63.6 kWh.
Cara Memasukkan Kode Token Listrik
Masukkan kode unik berisi 20 angka yang kita beli dari toko pengisian token listrik. Setelah menginput 20 kode unik tersebut, tekan Enter untuk memprosesnya.
Arti Simbol Pada Meteran Listrik Prabayar
Berikut ini adalah arti kode meteran listrik prabayar/pulsa dari pln yang muncul di layar lcd meteran sebagai notifikasi.
- Benar : kode token listrik diterima/valid.
- Gagal : kode token listrik gagal/salah/tidak valid. Biasanya terjadi karena salah memasukkan kode token. Periksa kembali dan jangan sampai salah input token listrik sampai 3 kali.
- Terpakai : Kode token listrik tersebut sebelumnya telah digunakan atau sudah terpakai.
- Usang : Kode token listrik tersebut telah kadaluwarsa.
- Daya Lebih : Meteran mengalami kelebihan daya.
- Terputus : Biasanya terjadi karena mengalami daya lebih sebanyak 5 kali berturut-turut.
- Periksa : Layar LCD menampilkan kode meteran listrik periksa karena telah terjadi masalah serius. Hubungi PLN di nomor 123 untuk mengatasinya. masukkan juga kode areanya, misal Surabaya 031-123.
- Er— : Meter salah.
- Nihil : Data kosong.
Demikianlah informasi lengkap yang berisi Kumpulan Fungsi Dan Arti Kode Meteran Listrik Prabayar/Pulsa Dari PLN Yang Penting Untuk Diketahui. Semoga informasi dapat menambah wawasan dan berguna, khusunya bagi pelanggan PLN prabayar.